10 Rekomendasi Essence Terbaik untuk Remaja yang Murah (Terbaru 2022)


Apakah Anda sedang berburu essence untuk kulit usia remaja? Di pasaran, beredar luas pilihan essence dari berbagai merek untuk para remaja. Dua hal yang penting diingat adalah untuk memilih essence berdasarkan kebutuhan dan pastikan harganya ramah untuk kantong remaja.

Sejumlah brand memproduksi essence untuk remaja belasan tahun atau pelajar SMA dengan harga terjangkau, antara lain Garnier, Wardah, Benton, dan lainnya. Supaya tidak bingung pilih yang mana, PickyBest sudah merangkum sepuluh essence terbaik beserta tips memilihnya. Tapi, sebelum masuk ke situ, mari ketahui dulu apa saja kegunaan essence untuk remaja!

Seberapa Pentingkah Essence untuk Remaja?

Perubahan kulit yang umum terjadi pada remaja adalah jerawat. Tubuh yang memasuki fase pubertas menyebabkan keseimbangan hormon terganggu. Karena faktor tersebut, tak mengherankan apabila para remaja mengeluhkan permasalahan jerawat yang menimpa kulitnya.

Faktor pendorong lain yang memunculkan masalah kulit di usia remaja adalah mencuci muka terlalu sering. Alasannya, penggunaan sabun muka secara berlebihan akan mengganggu keseimbangan sebum dan air pada kulit, sehingga kulit jadi kering. Di lain tempat, produksi minyak wajah oleh kelenjar sebasea meningkat yang berujung pada kulit berminyak.

Permasalahan wajah yang biasa remaja hadapi sebenarnya dapat dicegah atau setidaknya ditekan perkembangannya dengan pemakaian essence. Essence adalah produk yang akan menghentikan lingkaran setan tersebut.

Gunakanlah essence yang cocok untuk remaja setelah mencuci wajah agar kelembapan kulit tetap seimbang. Selain itu, efek jangka panjang dari perawatan essence adalah kulit wajah lebih segar dan sehat.

Cara Memilih Essence untuk Remaja

Penting untuk memilih essence berdasarkan kebutuhan kulit. Anda akan memperoleh manfaat lebih utuh hanya dengan menggunakan produk essence yang tepat. Berikut akan kami jabarkan hal-hal penting untuk Anda pertimbangkan dalam proses pemilihan essence.

Pilihlah Essence yang Paling Cocok dengan Keadaan Kulit

Hal pertama yang mesti diingat adalah membeli essence sesuai kondisi kulit. Setiap produk memiliki formulasi beragam yang disesuaikan dengan keperluan kulit. So, mari putuskan manakah essence yang paling cocok sesuai keadaan kulit Anda!

Untuk Kulit Kering, Pilih Essence yang Tinggi Kandungan Pelembap

Untuk Kulit Kering Pilih Essence yang Tinggi Kandungan Pelembap

Bukan hanya kulit berminyak, masa-masa pubertas di usia remaja juga memungkinkan Anda mendapati masalah kulit kering. Dengan essence yang diperkaya komponen pelembap, apabila diterapkan secara rutin, kandungan pelembapnya akan menghidrasi kulit wajah secara intensif.

Pada beberapa kasus, kulit kering juga disertai jerawat akibat sekresi sebum untuk melindungi kulit dari kekeringan. Minyak yang kemudian terjebak di pori-pori dapat mengundang bakteri jerawat dan berkembang memunculkan problem baru.

Kabar baiknya, essence untuk remaja yang mengandung bahan pelembap tinggi seperti hyaluronic acid, glycerin, dan ceramide akan bekerja sesuai mekanismenya masing-masing untuk mengendalikan keseimbangan kulit.

Jika Anda lebih menyukai essence berkandungan hyaluronic acid, ingatlah bahwa komposisi tersebut bekerja menarik air dari lingkungan untuk memberikan kelembapan kulit.

Jadi, pastikanlah ketika Anda memakai essence yang dibekali hyaluronic acid, kondisi ruangan yang Anda tempati cukup lembap. Sebab jika tidak, justru bahan tersebut akan mengambil air dari sumber terdekatnya, yakni lapisan kulit terdalam, sehingga kulit justru semakin kering.

Untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat, Pilih Essence Berdaya Serap Baik

Untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat Pilih Essence Berdaya Serap Baik

Selama terjadi fluktuasi hormon di dalam tubuh pada masa remaja, kulit berminyak dan berjerawat memang susah dikontrol. Untuk bantu menanggulanginya, belilah essence yang bukan hanya melembapkan, namun juga punya daya penetrasi yang baik.

Essence dengan partikel mikro dapat Anda pilih. Cairan essence yang telah dirancang hingga bentuk terkecil akan lebih mudah masuk ke dalam kulit menembus lapisan minyak.

Yang tak kalah penting lagi, sebelum mengaplikasikan essence, pastikan Anda telah membersihkan wajah dari kotoran dan minyak yang berada di pori dan permukaan kulit sampai hanya sedikit sekali yang mungkin tersisa.

Bila kondisi kulit berminyak yang Anda hadapi sudah beranjak ke fase pembentukan jerawat, carilah essence untuk remaja yang mengandung bahan-bahan pembasmi bakteri jerawat.

Beberapa kandungan acid umum pula dirumuskan ke dalam sebuah essence, meski hal ini menjadikan formula produk sedikit thick. Cermatilah komposisi setiap produk dan pilih essence yang sanggup menangani masalah wajah berminyak dan berjerawat Anda.

Untuk Kulit Kombinasi, Pilih Essence yang Seimbang dalam Memberi Efek Segar dan Lembap

Untuk Kulit Kombinasi Pilih Essence yang Seimbang dalam Memberi Efek Segar dan Lembap

Tidak sedikit remaja maupun pelajar SMA memiliki tipe kulit wajah kombinasi. Kondisi tersebut menyebabkan tersegmentasinya kondisi kulit wajah pada dua area, yaitu di area T (dahi dan hidung) umumnya cenderung berminyak, dan area U (kedua pipi yang terhubung oleh letter U melewati dagu) yang mengalami kondisi normal atau kering.

Menurut sejumlah pakar kesehatan kulit, kondisi seperti itu terjadi karena ada sedikit perbedaan aktivitas kelenjar minyak pada kedua area wajah tadi. Mudahnya, area T yang lebih mudah menyekresi sebum membuat kulit di area tersebut berminyak, sementara area U karena aktivitas produksi minyak lebih sedikit, maka yang terjadi adalah kulit kering.

Alih-alih memilih essence yang memberi kelembapan ekstra, lebih dianjurkan beralih ke produk yang mengutamakan fungsi menyegarkan. Anda juga bisa membeli dua produk essence untuk diaplikasikan ke area kulit berbeda berdasarkan kondisinya, walau tentu akan memakan lebih banyak biaya.

Opsi lain yang mungkin Anda sukai adalah dengan menggunakan essence untuk remaja yang sifatnya menyegarkan, lalu aplikasikan krim dengan kelembapan tinggi pada area yang cukup kering.

Untuk Kulit Sensitif, Pilih Essence yang Minim Zat Aditif dan Formula

Untuk Kulit Sensitif Pilih Essence yang Minim Zat Aditif dan Formula

Bermacam penyebab membuat kulit jadi sensitif. Bila menderita masalah ini, hal yang sebaiknya Anda ingat selalu adalah membeli produk skincare dengan komposisi sederhana dan minim bahan-bahan bersifat iritatif. Pastikan menghindari essence berkomposisi artificial agents, entah itu pewarna, pengawet, maupun pewangi.

Untuk kulit seperti ini, yang diperlukan bukan cuma essence, namun juga sabun muka untuk kulit sensitif atau face toner kulit sensitif. Untuk mengetahui kondisi wajah termasuk sensitif atau tidak, biasanya kulit akan terasa perih atau kemerahan ketika memakai skincare yang tidak cocok.

Cobalah Menghindari Essence yang Mengandung Unsur Pemutih Wajah

Cobalah Menghindari Essence yang Mengandung Unsur Pemutih Wajah

Prioritaskanlah essence untuk remaja yang kandungannya sederhana. Sebaiknya pikir dua kali sebelum membeli kosmetik atau skincare yang diperkaya komponen pemutih, contohnya arbutin, hydroquinone, dan semacamnya.

Pasalnya, pada masa remaja, siklus metabolisme kulit masih tergolong baik, sehingga kandungan pemutih belum begitu diperlukan. Karena kulit masih dalam masa pertumbuhan, essence untuk memutihkan wajah baru akan dibutuhkan ketika memasuki usia 20-an.

Namun, apabila Anda benar-benar butuh produk yang bisa membantu mencerahkan wajah, sebaiknya carilah skincare berkomposisikan pencerah yang lebih ramah, misalnya vitamin C. Tak harus essence, serum dengan kandungan vitamin C juga boleh Anda pilih.

Kandungan Alkohol pada Essence Juga Perlu Diwaspadai

Kandungan Alkohol pada Essence Juga Perlu Diwaspadai

Sebenarnya, alkohol tak selalu membawa dampak buruk terhadap kulit. Hanya saja, Anda yang berkulit kering dan sensitif perlu lebih berhati-hati dengan efek iritasi yang ditimbulkan oleh kandungan alkohol.

Etanol adalah jenis alkohol yang biasa dicantumkan sebagai pembasmi bakteri dalam sebuah essence. Walau sebuah produk bebas etanol sehingga tertera keterangan “tanpa alkohol”, Anda harus tetap berhati-hati bila bermaksud memilih produk tersebut.

Pasalnya, kendati memang tidak ada kandungan etanol, alkohol lain boleh jadi tetap tersemat di dalamnya, seperti stearyl alcohol, cetearyl alcohol, lauryl alcohol, dan behenyl alcohol.

Carilah essence untuk remaja dengan kandungan alkohol paling sedikit atau, bila memungkinkan, tanpa alkohol sama sekali. Harapannya, dengan menghindari essence berkandungan alkohol, bayang-bayang iritasi pasca penggunaan dapat menghilang.

Cegah Kantong Jebol dengan Memilih Essence Berharga Ekonomis

Cegah Kantong Jebol dengan Memilih Essence Berharga Ekonomis

Sebagaimana serum, toner, atau face emulsion, essence merupakan produk yang mengandung cukup banyak formula untuk memberikan pemeliharaan dasar bagi kulit. Berkaitan dengan hal tersebut, tentu harga essence lebih mahal dibandingkan skincare semacam sabun muka atau pelembap wajah.

Rata-rata harga jual essence untuk remaja di pusat perbelanjaan atau marketplace berkisar antara Rp100.000 – Rp300.000. Namun, ada pula beberapa produk yang harganya berkisar mulai dari Rp50.000. Walaupun murah, pastikan produknya berkualitas agar manfaatnya terasa di kulit.

10 Rekomendasi Essence Terbaik untuk Remaja yang Murah

Berikut kami rekomendasikan sepuluh produk essence untuk remaja yang harganya murah. Pilihlah produk dengan mengacu pada metode pemilihan yang tips-nya telah dibahas di section sebelumnya. Selamat memilih!

1. COSRX Advanced Snail 96 Mucin Power Essence

Cosrx Advanced Snail 96 Mucin Power Essence 1

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Kombinasi sinergis lendir siput dan allantoin untuk melembapkan dan mengatasi kulit iritasi

Belakangan ini, komposisi mucin mulai dijadikan bahan utama dalam produk perawatan kulit. Tak terkecuali COSRX, brand terkemuka asal Korea berikut mencetuskan essence untuk remaja berkandungan 96% mucin.

Mucin atau lebih dikenal dengan snail secretion filtrate adalah lendir siput yang menyimpan banyak sekali manfaat, salah satunya menyediakan kelembapan lebih lama untuk kulit. Buat kulit kering sekaligus iritasi, essence ini akan memperbaiki vitalitas kulit melalui efek antiradang-nya.

Keutamaan dari hydrating effect COSRX Advanced Snail 96 Mucin Power Essence tidak usah diragukan lagi untuk Anda yang kulitnya kering. Di samping melembapkan, essence tanpa kandungan alkohol ini didukung oleh komponen allantoin yang bertugas sebagai antiinflamasi.

Keutamaan Ekstra melembapkan, memperbaiki tekstur kulit
Kandungan utama Snail secretion filtrate, panthenol, sodium hyaluronate, butylene glycol, allantoin
Kisaran harga Rp220.000
Isi 100 ml

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

2. Avoskin Perfect Hydrating Treatment Essence

Avoskin Perfect Hydrating Treatment Essence 1

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Sanggup menangani berbagai problem kulit wajah

Tekstur runny dari Avoskin Perfect Hydrating Treatment Essence, membuatnya lebih cepat meresap ke lapisan dermis. Meski mengandung fragrance, aroma produk skincare berkemasan kaca ini tidak akan mengganggu saat diaplikasikan.

Pada setiap partikel cairan essence Avoskin terkandung glycerin yang bakal menangani beragam masalah kulit. Tak hanya kekeringan, glycerin bersama komposisi lain di dalam essence untuk remaja ini juga berfungsi mempercepat proses penyembuhan kulit dan mengatasi masalah eksem hingga psoriasis.

Kehadiran roseship oil turut melengkapi khasiat essence dalam merangsang produksi kolagen, melawan tampilan penuaan, dan memudarkan bekas jerawat. Namun, perlu diketahui bahwa produk ini mengandung alkohol, sehingga perlu kehati-hatian akan efek iritasi yang ditimbulkan, terutama untuk kulit yang sensitif.

Keutamaan Menjaga kesegaran dan kelembapan kulit, membuat kulit terasa lembut dan kenyal, mencerahkan kulit, memperkecil pori-pori
Kandungan utama Rosa canina (roseship) seed oil, glycerin, propylene glycol
Kisaran harga Rp285.000
Isi 100 ml

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

3. Innisfree Green Tea Moisture Essence

Innisfree Green Tea Moisture Essence

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Essence yang akan menghidrasi kulit wajahmu sepanjang hari

Innisree mengusung lima free system melalui essence keluarannya ini, yakni tanpa kandungan paraben, sulfat, alkohol, alergen, dan tidak juga diujicobakan pada binatang.

Substansi utamanya berupa daun teh hijau segar yang terekstraksi akan mengirimkan kebaikan asam amino dan mineral kepada kulit. Sebagai hasilnya, kulit memperoleh efek hidrasi serta kelembapan yang terjaga sepanjang hari.

Diperlukan budget cukup besar untuk membawa pulang essence untuk remaja ini. Namun, bila Anda mengharapkan kulit senantiasa lembap seharian lamanya, rasa-rasanya sepadan bila menyisihkan uang jajan untuk meraih manfaatnya.

Apalagi, Innisfree Green Tea Moisture Essence kaya akan kandungan minyak biji kapas yang mampu menciptakan lapisan pelindung dan menutrisi kulit. Yakin tidak ingin mencobanya?

Keutamaan Membangun lapisan kelembapan pada kulit kering
Kandungan utama Glycerin, camellia sinensis leaf extract
Kisaran harga Rp275.000
Isi 50 ml

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

4. Garnier Light Complete White Speed Super Essence

Garnier Light Complete White Speed Super Essence

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Bantu samarkan noda gelap, lawan jerawat, sekaligus berfungsi anti-aging

Beraroma wangi, Garnier Light Complete White Speed Super Essence disukai banyak remaja. Ditambah lagi harga pasarannya yang cukup terjangkau, Anda pun bisa lebih cepat mengumpulkan uang buat membeli essence untuk remaja ini.

Bebas kandungan silikon, sulfat, dan paraben, produk besutan Garnier ini tidak akan menimbulkan efek samping mengerikan apabila digunakan secara wajar. Selain itu, Garnier menambahkan 3 unsur eksklusif seperti vitamin E, adenosine, dan citric acid untuk bantu peroleh efek anti-aging yang mengagumkan.

Sesuai namanya, essence ini diperuntukkan bagi Anda yang ingin menyamarkan noda hitam dan bekas hitam di wajah. Niacinamide termasuk salah satu ingredient utamanya yang akan mencerahkan wajah dengan memudarkan bintik-bintik gelap di wajah secara bertahap.

 

Keutamaan Menghilangkan noda hitam dan bekas jerawat
Kandungan utama Niacinamide, adenosine, citric acid, tocopheryl acetate (vitamin E), sodium hyaluronate, salicylic acid, glycerin, dll
Kisaran harga Rp57.000
Isi 30 ml

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

5. Bio-Essence Bio Treatment Essence in Oil

Bio Essence Bio Treatment Essence in Oil

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Opsi utama yang secara intensif atasi bekas luka di seluruh tubuh

Senada dengan produk-produk sebelumnya, Bio-Essence melibatkan banyak ahli dan proses uji dalam merumuskan essence untuk remaja ini. Uniknya, essence bebas alkohol dan kaya bahan alami berikut didesain untuk hasilkan fungsi unggulan melembapkan dan mengatasi bekas luka.

Sebagaimana tertera pada botol kemasan, Bio Treatment Essence in Oil adalah scar specialist secara dermatologi terbukti aman. Essence yang juga aman untuk kulit sensitif ini bekerja meminimalkan pembentukan bekas luka serta mengoptimalkan siklus perbaikan luka.

Lebih menariknya lagi, Bio-Essence mengatakan produknya ini tak hanya ideal dipakai ke permukaan wajah, tetapi juga seluruh area kulit tubuh lain yang terdapat luka. Aplikasikanlah secara teratur, lalu rasakan penampakan kulit cerah bebas bekas luka!

Keutamaan Menyamarkan penampakan bekas luka. melembabkan kulit kering dan sensitif
Kandungan utama Calendula officinalis flower extract, anthemis nobilis flower oil, rosmarinus officinalis leaf oil, camellia sinensis leaf extract
Kisaran harga Rp120.000
Isi 60 ml

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

6. Wardah White Secret Pure Treatment Essence

Wardah White Secret Pure Treatment Essence

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Berbekal teknologi skin awakening system untuk bantu kulit segar dan lembut

Apa pun kondisi kulit Anda, essence persembahan Wardah dibentuk dengan formulasi sederhana untuk bantu cerahkan segala tipe kulit. Menggandeng substansi bernama skin awakening system, kulit pun terasa segar lebih lama setelah mendapatkan perawatan kulit dari essence berikut.

Segala imperfeksi wajah dalam wujud kulit gelap akan ditangani dengan maksimal oleh essence untuk remaja ini. Ekstrak edelweiss-nya merupakan unsur vital yang berperan menjaga kecerahan alami kulit.

Poin plus lain yang dimiliki Wardah White Secret Pure Treatment Essence adalah sifatnya sebagai booster essence atau dengan kata lain, essence yang akan membuka jalan masuk untuk rangkaian treatment skincare lanjutanmu.

Keutamaan Melembapkan dan mencerahkan kulit
Kandungan utama Niacinamide, adenosine, sodium hyaluronate, butylene glycol, glycerin
Kisaran harga Rp142.000
Isi 100 ml

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

7. Benton Snail Bee High Content Essence

Benton Snail Bee High Content Essence

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Jangan beri ruang bagi jerawat hinggap ke permukaan kulit wajahmu!

Jika COSRX hanya mengandalkan lendir siput, Benton memasukkan bee venom ke dalam susunan unsur essence satu ini. Efek sinergis dari dua bahan unggulan tersebut menjadikan kelembapan tertahan lebih lama. Bee venom-nya sendiri bertindak memperbaiki tekstur kulit dan mencegah kerusakan akibat sengatan sinar matahari.

Benton Snail Bee High Content Essence dibekali kekayaan agen pelembap. Dengan kata lain, essence untuk remaja yang tidak mengandung alkohol ini menjadi solusi atas masalah para remaja yang berkulit kering.

Lantas, bagaimana jika Anda tertarik, namun tipe kulit Anda berminyak? Tak perlu beralih ke produk lain dulu karena adanya niacinamide pada produk ini akan membantu kulit bebas sebum berlebih dan pembentukan jerawat!

Keutamaan Mencerahkan kulit dan mengatasi jerawat
Kandungan utama Arbutin, azelaic acid, snail secretion filtrate, adenosine, panthenol, willow bark extract, glycerin, allantoin
Kisaran harga Rp27.000
Isi 15 ml

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

8. Rohto Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Light Lotion

Rohto Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Light Lotion

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Essence serbaguna dengan harga ekonomis untukmu yang sering terburu-buru

Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Light Lotion merupakan salah satu essence yang cocok untuk remaja. Kendati teksturnya berupa losion, essence untuk remaja ciptaan brand ternama dari Jepang ini tetap nyaman tanpa efek greasy.

Berperan serbaguna untuk melembapkan sekaligus mengontrol produksi minyak, Anda dengan kulit kering ataupun sensitif tentu ideal menggunakannya. Harganya yang murah tentu membuat Anda takkan keberatan untuk membuktikan sendiri segala klaimnya.

Bagi Anda yang sering terburu-buru berangkat ke kampus atau sekolah, essence pelembap ini adalah solusi agar tetap bisa menjaga kelembapan dan kelembutan kulit wajah tanpa melewatkan pengaplikasikan treatment essence.

Keutamaan Mempertahankan keseimbangan dan kelembapan kulit dengan mengurangi produksi minyak
Kandungan utama Sodium hyaluronate, hydrolyzed hyaluronic acid, glycerin
Kisaran harga Rp39.000
Isi 100 ml

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

9. The Body Shop Vitamin E Aqua Boost Essence Lotion

The Body Shop Vitamin E Aqua Boost Essence Lotion

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Hydrating essence yang benar-benar melembapkan hingga seharian

Jadikan essence The Body Shop satu ini perawatan kulit pertama yang teraplikasi setelah melakukan face cleansing. Bertekstur sedikit kental, tentu Anda takkan kesulitan meratakannya ke seluruh wajah.

Kandungan wheatgrass oil yang memberikan efek lembap hingga 48 jam membuat essence untuk remaja ini bisa dijadikan opsi utama bagi remaja berkulit kering. Selain wheatgrass oil, ada pula properti antioksidan untuk menangkal efek radikal bebas sepanjang hari.

Ingin memelihara kelembapan wajah hingga seharian tanpa harus mengaplikasikan essence banyak-banyak? Jelaslah produk ini pilihannya! Memancarkan aroma lembut yang bikin rileks, kenyamanan menjadi aspek lain dari essence The Body Shop yang pasti akan Anda suka.

Keutamaan Melembapkan, melembutkan, dan melindungi kulit dari radikal bebas
Kandungan utama Sodium hyaluronate, citric acid, vitamin E, glycerin, aloe barbadensis leaf juice extract
Kisaran harga Rp230.000
Isi 160 ml

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

10. Garnier Sakura White Pinkish Radiance Essence Lotion

Garnier Sakura White Pinkish Radiance Essence Lotion 1

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Cepat meresap, bikin lembap, dan meninggalkan kesan adem di kulit

Jajaran rekomendasi essence terbaik urutan terakhir jatuh pada Garnier Sakura White Pinkish Radiance Essence Lotion. Cukup menyiapkan dana tidak sampai seratus ribu, essence berkemasan cantik ini sudah bisa Anda beli dan gunakan.

Mengandung 3 komponen utama berupa ekstrak bunga Sakura, hyaluronic acid, dan vitamin B3 & CG, wajah lembap menjadi manfaat utama dari produk ini. Tidak mengandung colourant, cairan essence yang transparan merupakan poin lebih untuk Anda yang mengedepankan aspek keamanan.

Penggunaan essence untuk remaja unggulan Garnier ini cukup mudah berkat teksturnya yang cair serta gampang terserap kulit. Bila memungkinkan, gunakan juga face wash dari Garnier sebelum mengaplikasikan essence ini untuk peroleh hasil optimal.

Keutamaan Menghidrasi kulit untuk memberikan tekstur halus dan kenyal
Kandungan utama Ekstrak bunga Sakura, hyaluronic acid, Vitamin B3 & CG
Kisaran harga Rp61.600
Isi 120 ml

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

Hal-hal yang Perlu Diperhatikan ketika Menggunakan Essence

Hal hal yang Perlu Diperhatikan Ketika Menggunakan Essence

Setelah mendapatkan essence untuk remaja yang tepat sesuai keperluan kulit, penggunaannya pun tidak boleh asal-asalan. Tatkala teraplikasi secara efektif, essence dengan harga paling terjangkau pun akan bekerja maksimal untuk men-treatment wajah.

Hal pertama yang perlu Anda ketahui sebelum mengaplikasikan essence adalah mengerti bahwa momen terbaik untuk menggunakan essence adalah setelah mencuci muka. Sebabnya, pori-pori dan lapisan terluar kulit yang sudah dibersihkan lebih mudah menerima cairan essence.

Tuangkanlah essence ke telapak tangan, lalu katupkan kedua telapak tangan dengan pemberian sedikit tekanan guna membuat suhu essence mengikuti suhu tubuh. Setelah itu, usapkan essence ke permukaan wajah, ratakan secara perlahan selama 5 – 10 detik.

Karena berbasiskan air, cairan essence akan cepat menguap oleh udara. Untuk itu, Anda perlu mengunci kelembapannya dengan bantuan krim pelembap atau produk oil-based seperti face emulsion.

Selain menggunakan telapak tangan, pengaplikasian essence bisa juga memanfaatkan kapas seperti pemakaian masker kapas, namun dinilai kurang baik karena serat kapas yang tersisa membuat tekstur kulit menjadi kasar.

Yuk, cek rekomendasi essence dari PickyBest lainnya!

Kesimpulan

Mulai dari pembahasan mengenai cara memilih essence sampai menampilkan merek essence terbaik untuk remaja, tentu Anda tidak kesulitan lagi menentukan produk di pasaran. Kiranya, manakah produk yang hendak Anda pilih dan gunakan?

Selalu bersihkan muka sebelum mengaplikasikan essence untuk remaja. Ingat pula untuk memakai pembersih wajah yang sesuai jenis kulit dan berdaya pembersih baik. Formula dalam essence akan mencegah kekeringan wajah akibat penggunaan cleanser. Semoga Anda segera menemukan essence yang cocok, ya!


https://australiavotes.org