Keinginan memperoleh kulit putih berseri dapat terpenuhi dengan dukungan suplemen pemutih kulit. Butuh waktu, namun menjadi cara praktis yang kini ditempuh banyak orang, terutama wanita. Bermacam kandungan perlu dipertimbangkan, terutama keamanannya apabila dikonsumsi jangka panjang.
Bermacam merek suplemen pemutih kulit tersedia, mulai dari Puritan’s Pride, Collastin, dan Nutrafor. Supaya tidak bingung, lebih baik Anda cek dulu poin-poin pemilihan berikut ini. Kemudian, kami juga mencantumkan list suplemen pemutih kulit terbaik versi PickyBest. Mari kita bahas bersama-sama!
Berkolaborasi dengan Dokter Spesialis Gizi Klinik, dr. Kurnia Sitompul
Beragam Penyebab Kulit Tampak Kusam
Sejatinya, warna kulit tidak bisa diubah hanya dengan bantuan suplemen. Fungsi utama suplemen adalah membantu mencerahkan permukaan kulit yang tampak kusam atau terdapat banyak bintik-bintik gelap, entah itu flek hitam atau black spot lain.
Sebelum menentukan produk suplemen pemutih kulit terbaik, sebaiknya Anda cek terlebih dahulu penyebab kemunculan noda hitam, bintik gelap, dan kulit kusam pada area wajah maupun tubuh.
Flek Hitam atau Bintik Gelap: Apa Pemicunya?
Flek hitam tidak hanya ditemukan di area wajah, tetapi juga bagian tubuh lain seperti lengan, dada, atau leher. Penyebab utama timbulnya flek hitam adalah meningkatkanya produksi melanin sebagai bentuk perlindungan terhadap efek paparan sinar matahari.
Faktor genetik ikut berperan terhadap munculnya flek hitam, di mana orang-orang berkulit putih dan berambut pirang atau merah lebih sering mengalami kondisi ini. Kemudian, radikal bebas yang dipicu oleh stres, konsumsi alkohol, kebiasaan merokok, dan kurang olahraga juga mendorong terbentuknya noda hitam pada kulit.
Ada pula kemungkinan bintik gelap muncul akibat bekas luka jerawat, gigitan serangga, atau iritasi dikarenakan gesekan pada kulit. Produksi melanin hampir tidak mungkin dihindari, namun Anda bisa mengontrolnya dengan bantuan serum pemutih atau konsumsi suplemen pemutih kulit terbaik.
Rekomendasi produk terkait:
Kulit Kusam (Dull Skin): Apa Pemicunya?
Kulit kusam atau dull skin terjadi karena tiga faktor utama, yakni:
- Sirkulasi darah yang buruk
- Kulit cukup kering
- Bintik-bintik kuning pada kulit
Berbeda dengan noda gelap yang penyebab utamanya karena terpaan sinar matahari alias bersifat eksternal dan sulit dihindari, kulit kusam justru merupakan kondisi yang didorong oleh faktor internal dan eksternal.
Rekomendasi produk terkait:
Kulit kusam tidak terbatas pada munculnya flek hitam saja, namun juga akibat kurangnya kelembapan serta elastisitas kulit sehingga kulit tampak kering, bersisik, dan pecah-pecah.
dr. Kurnia Sitompul, M.Gizi, Sp.GK, Dokter Spesialis Gizi Klinik
Cara Memilih Suplemen Pemutih Kulit yang Bagus
Apa saja poin-poin untuk diperhatikan saat memilih suplemen pemutih kulit terbaik? Anda dapat mengetahui satu per satu di bagian ini.
Bahan Utama yang Biasa Terkandung dalam Suplemen Pemutih
Secara umum, ada dua komponen utama dalam suplemen pemutih kulit, yakni vitamin C dan glutathione. Kedua bahan tersebut sudah dibuktikan efektif memberikan efek memutihkan kulit. Pastikan Anda memeriksa ada tidaknya kandungan tersebut pada produk pilihan Anda.
Vitamin C: Meningkatkan Kesehatan Kulit dengan Melindunginya dari Kerusakan
Salah satu keutamaan vitamin C adalah membantu melindungi kulit dari bahaya sinar matahari. Vitamin C termasuk properti antioksidan kuat yang akan menangkal efek buruk radikal bebas penyebab kerusakan kulit. Sifat antioksidan pada vitamin C sangat berperan dalam pembentukan kolagen.
Untuk menciptakan kulit yang tidak hanya putih, melainkan juga sehat dan kenyal, Anda perlu mencari suplemen pemutih kulit yang diperkaya vitamin C. Vitamin C akan menyusun lapisan dermis dan epidermis untuk mencegah kekencangannya.
Kolagen merupakan bagian dari protein. Pada kulit, kolagen berfungsi untuk menjaga elastisitas serta kelembapan kulit. Kolagen ibarat “lem” yang merekatkan sehingga dengan kolagen yang cukup, kulit tampak lebih sehat, halus, dan kencang.
dr. Kurnia Sitompul, M.Gizi, Sp.GK, Dokter Spesialis Gizi Klinik
Glutathione: Mengurangi Aktivitas Enzim Tirosinase yang Memproduksi Melanin
Glutathione adalah gabungan dari tiga komponen asam amino, yaitu cysteine, glutamine, dan glycine. Konsumsi suplemen pemutih kulit terbaik yang mengandung glutathione secara konsisten akan memperkuat imunitas tubuh.
Pada saat yang bersamaan, glutathione mampu mengontrol produksi melanin dengan menekan aktivitas enzim tyrosinase, yaitu enzim yang bekerja memproduksi melanin. Glutathione bekerja dengan memicu produksi pheomelanin sehingga terjadi peningkatan rasio pheomelanin dan eumelanin. Dengan demikian, kulit tampak lebih cerah.
Pilihlah Suplemen dengan Mengecek Mekanisme Kerjanya
Hal berikutnya untuk Anda periksa saat memilih suplemen pemutih kulit terbaik adalah cara kerja produk tersebut, entah itu mengurangi produksi melanin (pigmen pembentuk warna tertentu) atau memudarkan melanin yang sudah terbentuk.
Menghambat Produksi Melanin, Carilah Produk yang Mengandung Vitamin A dan C
Saat kulit terekspos matahari, produksi melanin pun meningkat yang kemudian menjadikan tingkat kegelapan kulit bertambah.
Kabar baiknya, Anda bisa mengurangi jumlah melanin dengan menekan aktivitas produksinya dengan bantuan suplemen pemutih kulit terbaik berkandungan vitamin A dan vitamin C.
- Vitamin A akan merangsang pertumbuhan sel-sel epidermis dan kemudian menggantikan sel kulit gelap dengan sel-sel kulit baru dengan warna lebih cerah.
- Vitamin C akan menetralisir dampak paparan sinar matahari sehingga pembentukan melanin pun dapat dikurangi.
Memudarkan Melanin yang Terbentuk, Carilah Produk yang Mengandung Vitamin C dan Chamomile Extract
Bila melanin sudah terlanjur terbentuk, kami sarankan Anda mengambil suplemen pemutih kulit terbaik yang diformulasi vitamin C dan chamomile extract. Bahan-bahan ini bekerja memudarkan melanin yang telah berwarna cokelat kehitaman akibat teroksidasi.
Ekstrak chamomile banyak diteliti untuk mengatasi kulit kusam karena hiperpigmentasi. Selain itu, ekstrak ini juga dinyatakan berguna untuk mengatasi iritasi kulit karena kandungan zat yang bersifat anti peradangan di dalamnya.
dr. Kurnia Sitompul, M.Gizi, Sp.GK, Dokter Spesialis Gizi Klinik
Pilihlah Suplemen sesuai Penyebab Terjadinya Kulit Kusam
Selain mempertimbangkan produk berdasarkan kandungan bahan dan mekanisme kerjanya, penting pula bagi Anda memilih suplemen pemutih kulit terbaik yang bekerja langsung mengatasi masalah kulit gelap berdasarkan penyebabnya. Pemaparan selengkapnya dapat Anda lihat di bawah ini.
Kulit Kusam karena Kekeringan dan Kurangnya Kelembapan pada Kulit
Apabila kulit Anda kering, selain menggunakan pelembap, Anda bisa penuhi kebutuhan kulit dari dalam dengan mengonsumsi suplemen berkandungan asam lemak omega-3 seperti DHA (docosahexaenoic acid) dan EPA (eicosapentaenoic acid).
Asam lemak esensial tersebut dapat diperoleh dari beberapa jenis ikan di perairan pantai, misalnya ikan sauri dan sarden, yang berguna menjaga fungsi sel tetap normal. Supaya lebih optimal, seimbangkan dengan konsumsi makanan sumber asam lemak omega-6, contohnya kacang kedelai, almond, dan mede.
Kulit Kusam karena Radikal Bebas yang Menyebabkan Pembentukan Melanin
Pembentukan radikal bebas di dalam tubuh berdampak pada banyaknya jumlah melanin yang dipromosikan oleh kinerja enzim tirosinase. Untuk memaksimalkan fungsi suplemen, carilah produk yang diformulasi bahan untuk menghambat pembentukan radikal bebas.
Beberapa macam unsur seperti resveratrol, astaxanthin, dan likopen membawa cukup andil sebagai penghambat terbentuknya oksigen aktif. Selain itu, bahan-bahan dengan properti antioksidan seperti vitamin A, C, dan E berperan optimal menghambat terbentuknya oksigen aktif.
Kulit Kusam dan Tampak Pucat karena Sirkulasi Darah yang Buruk
Hadirnya bahan-bahan untuk memperlancar sirkulasi darah pada produk suplemen pemutih kulit terbaik pilihan Anda akan membantu mengatasi kulit kusam dan pucat akibat sirkulasi darah yang tidak baik. Ekstrak jahe kering yang mengandung senyawa aktif shogaol dapat membantu memperlancar sirkulasi darah.
Kandungan lain yang juga membantu melancarkan peradaran darah adalah terpene lactones dari ekstrak daun Ginkgo biloba. Pastikan untuk mengecek kehadiran bahan-bahan tersebut pada suplemen yang hendak Anda beli, terutama bila Anda ingin mengatasi masalah kulit kusam yang pucat.
Ekstrak jahe kering dan ginkgo biloba memang dapat memperlancar sirkulasi darah, namun keduanya dinyatakan juga tinggi flavonoid yang merupakan antioksidan kuat untuk kesehatan kulit.
dr. Kurnia Sitompul, M.Gizi, Sp.GK, Dokter Spesialis Gizi Klinik
Telitilah Keberadaan Bahan-bahan Lain yang Menawarkan Manfaat Lebih
Masing-masing suplemen pemutih kulit terbaik mengandung ingredients yang berbeda. Jadi, cermatilah tabel bahan pada kemasan produk untuk mengetahui apa saja bahan-bahan dan kandungan yang tercantum dalam sebuah produk.
Biasanya, suplemen pemutih kulit terbaik mencantumkan bahan unggulannya di label depan kemasan. Sementara bahan-bahan yang berkonsentrasi tinggi biasanya diletakkan di urutan teratas pada tabel komposisi yang tertera di bagian belakang kemasan.
Pilihlah Suplemen Pemutih Kulit yang Aman Dikonsumsi Jangka Panjang
Mencapai hasil berupa kulit cerah tidak bisa terjadi dalam semalam. Itulah mengapa Anda dianjurkan meminum suplemen pemutih kulit setiap hari. Karena dikonsumsi jangka panjang, tentu akan lebih melegakan bila produk yang Anda gunakan bebas dari bahan-bahan berbahaya.
Bila membeli produk lokal, Anda bisa jadikan ada tidaknya label BPOM sebagai patokan untuk memastikan keamanan suatu suplemen pemutih kulit terbaik yang Anda akan konsumsi, misalnya bebas dari logam berat.
Jika Anda bermaksud membeli suplemen pemutih kulit impor, pastikan pula sudah diperiksa oleh lembaga sejenis, misalnya FDA (Food and Drug Administration) di Amerika dan sebagainya. Hindarilah produk yang belum mendapatkan izin edar, ya.
Suplemen umumnya hadir dalam dosis berbeda-beda, sedangkan suplemen tersebut dapat bekerja optimal pada dosis yang cukup besar.
Oleh karena itu, konsultasikan penggunaannya karena kemungkinan interaksi dengan suplemen lainnya, obat, maupun nutrisi dalam makanan.
Dosis suplemen yang tinggi memerlukan fungsi organ tubuh yang optimal, misalnya fungsi ginjal dan saluran cerna terutama hepar yang baik.
dr. Kurnia Sitompul, M.Gizi, Sp.GK, Dokter Spesialis Gizi Klinik
Pastikan Harga Suplemen sesuai dengan Budget Anda
Supaya anggaran belanja tidak membengkak, sangat penting melakukan pertimbangan dari segi harga. Sebab, percuma apabila suatu produk mengandung bahan-bahan pemutih aktif lebih beragam, namun Anda segan mengonsumsinya karena khawatir cepat habis, maka efeknya pun tidak akan optimal.
Oleh karena itulah, pada bagian selanjutnya Anda akan kami sajikan sepuluh suplemen pemutih kulit terbaik dengan harga variatif, mulai dari puluhan, ratusan, hingga mendekati jutaan rupiah yang dapat Anda pilih sesuai budget yang telah Anda siapkan.
10 Suplemen Pemutih Kulit Terbaik untuk Wajah dan Badan
Berikut sudah kami jajarkan produk suplemen pemutih kulit terbaik yang dapat Anda jadikan referensi. Pilihlah produk terbaik yang menurut Anda paling cocok dengan kebutuhan, termasuk perihal harga yang pas dengan sediaan budget Anda. Selamat memilih!
1. Hakubi White C
Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak
Meminimalisir area kulit terpigmentasi agar kembali cerah dan halus
Hakubi White C mengombinasikan L-Cysteine dan vitamin C untuk menekan produksi melanin pembentuk kulit gelap. Diproduksi oleh SATO Pharmaceutical, produk keluaran brand asal Jepang ini aman dikonsumsi karena sudah melalui proses uji kualitas dan kontrol dari BPOM.
Bermacam noda pigmentasi di kulit, seperti flek hitam, bintik gelap, dan efek terbakar matahari akan diatasi oleh suplemen pemutih kulit terbaik ini. Dukungan vitamin B5-nya berfungsi memaksimalkan metabolisme karbohidrat dan lemak. Tidak mengandung gula dan bebas kalori, suplemen ini sangat baik baik Anda yang perlu selektif dalam mengonsumsi gula atau kalori harian.
Jenis | Tablet |
Komposisi utama | L-cysteine, vitamin C, vitamin B5, vitamin B6 |
Kisaran harga | Rp265.000 |
Isi | 90 butir |
Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak
2. Nutrafor White Beauty
Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak
Kebaikan bahan-bahan alami untuk memutihkan kulit tanpa efek samping
Jika Anda mencari suplemen pemutih kulit yang sudah BPOM, Nutrafor White Beauty salah satunya. Didesain dalam bentuk kapsul, suplemen yang tersusun dari bahan-bahan alami ini mudah dan praktis dikonsumsi. Karena termasuk suplemen alami, suplemen ini tidak memberikan efek samping selama digunakan mengikuti anjuran yang tercantum,
Produk ini mengantongi L-Glutathione yang sangat ampuh memutihkan kulit. Bersama bahan-bahan lain, suplemen merek Nutrafor berikut juga memungkinkan kulit Anda lebih kencang dan lembap. Dengan kata lain, tampilan garis halus dan kerutan akan sirna, begitu pun tampilan kusam akibat kurangnya kelembapan takkan lagi membuat Anda berkecil hati.
Jenis | Kapsul |
Komposisi utama | Collactive TM, tocotrienol, lycopene, grape seed extract, horsetail extract, rediced L-glutathione, chamomile extract, dll |
Kisaran harga | Rp259.000 |
Isi | 60 butir |
Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak
3. Puritan’s Pride L-Glutathione
Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak
Bantu cegah penurunan kadar glutathione sejalan pertambahan usia
Puritan’s Pride menghadirkan suplemen pemutih badan terbaik yang mengandung L-Glutathione sebagai unsur utamanya. Sebagaimana diketahui bersama, L-Glutathione adalah zat penting di dalam tubuh yang dijuluki sebagai master antioksidan. Sayangnya, pada awal usia 20 tahun, kadar glutathione di dalam tubuh terus menurun sekitar 1% – 1,5% per tahunnya.
Untuk tetap membuat kulit Anda sehat dan terlihat cerah, cobalah rutin meminum Puritan’s Pride L-Glutathione. Anda bisa membeli produk ini melalui lapak resmi di beberapa marketplace, atau di drugstore terdekat juga tidak begitu sulit menemukan suplemen ini. Cukup diminum satu kali per hari satu kapsul sekali minum, efek perlambatan proses penuaan dan metabolisme terus terkontrol akan tubuh rasakan.
Jenis | Kapsul |
Komposisi utama | L-Glutathione, gelatin, vegetable cellulose, vegetable magnesium stearate |
Kisaran harga | Rp270.000 |
Isi | 30 butir |
Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak
4. CL Collagen 12+ Tri-Peptide
Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak
Mampu cerahkan area kulit yang kasatmata dan tak kasatmata!
CL Collagen 12+ Tri-Peptide adalah kapsul kolagen murni yang diproduksi oleh brand Prime asal Jepang. Di setiap butirnya tertera hydrogen fish collagen tripeptide 300mg, glutathione 100mg, dan pine bark extract 20mg. Bila Anda ingin merasakan manfaat kolagen untuk kulit dan tubuh secara keseluruhan, suplemen pemutih kulit terbaik satu ini patut dicoba.
Menyimpan kandungan vitamin C, proses penyerapan gluta pun semakin maksimal. Bagi Anda yang ingin meratakan warna kulit belang, CL Collagen 12+ Tri-Peptide sanggup melakukannya. Bahkan, area kehitaman seperti di lutut, siku, dan selangkangan juga dapat dicerahkan oleh suplemen ini. Selain aman dikonsumsi, suplemen ini tidak menyebabkan ketergantungan.
Jenis | Kapsul |
Komposisi utama | Hydrogen fish collagen tripeptide, glutathione, pine bark extract |
Kisaran harga | Rp107.000 |
Isi | 60 butir |
Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak
5. Tenlung Kesehatan Kulit
Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak
Mengandung formula CSFI (Clean Skin From Inside) untuk usir flek hitam dan jerawat
Berdasarkan dosis penggunaannya, Tenlung Kesehatan Kulit dapat Anda minum 2 kapsul dalam sehari, baik itu 2 kapsul sebelum tidur malam atau pagi dan malam hari masing-masing 1 kapsul. Sudah mendapatkan izin edar dari BPOM, suplemen ini dapat Anda beli tanpa perlu khawatir akan keamanan formulasi bahan-bahannya.
Mengandalkan natural ingredients seperti buah zaitun, ekstrak biji bunga matahari, dan ekstrak gandum, suplemen pemutih kulit terbaik ini kaya vitamin E yang diperlukan kulit dalam proses regenerasi sel mati. Sementara vitamin C-nya berasal dari buah tin dan daun kelor yang mendukung perlindungan terhadap sinar matahari. Untuk kolagennya sendiri diperoleh dari teripang emas yang bakal membaut kulit awet muda dan kencang.
Jenis | Kapsul |
Komposisi utama | Vitamin C, vitamin E, collagen, dll |
Kisaran harga | Rp25.000 |
Isi | 30 butir |
Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak
6. Herbaskin Natural Brightening
Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak
Suplemen pencerah kulit yang 100% vegetarian-friendly
Bila Anda lebih mengutamakan suplemen pemutih kulit yang halal, produk besutan Herbaskin ini perlu dipertimbangkan. Dirumuskan dari 100% bahan alami, produk ini pun layak menjadi pilihan utama para vegetarian. Bahkan, jenis kolagen yang terkandung merupakan plant collagen dari ekstra buah-buahan yang diklaim 3 kali lebih tinggi dari suplemen merek lain di pasaran.
Sebagai suplemen kaya antioksidan, Herbaskin Natural Brightening bakal mengabulkan harapan Anda memiliki kulit bebas bintik gelap dan tanda-tanda penuaan. Punya masalah dengan pori-pori terbuka? Rutinlah meminum suplemen ini, tidak butuh waktu lama pori-pori Anda akan mengecil dan kulit wajah terlihat halus tanpa dosa.
Jenis | Kapsul |
Komposisi utama | Centella asiatica extract,curcuma aeruginosa extract, usnea misaminensis extract |
Kisaran harga | Rp350.000 |
Isi | 50 butir |
Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak
7. Tathione® Cap. Korea 50mg
Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak
Produk asal Korea yang mengantongi sertifikat halal dan telah diakui FDA
Berikutnya, kami ajak Anda berkenalan dengan suplemen pemutih kulit terbaik asal Korea Selatan. Tathione Cap. 50mg merupakan produk pemutih dalam wujud kapsul mudah telan. Di Indonesia, suplemen ini begitu laris karena selain alasan keamanan oleh FDA (Food and Drug Administration), juga telah mengantongi sertifikat halal.
Pada satu botol Tathione Cap. 50mg terkumpul 500 butir kapsul pemutih berkandungan glutathione, cocok untuk Anda yang ingin merasakan khasiatnya dari hari ke hari. Di samping memutihkan kulit, suplemen ini berdampak pula pada pengecilan pori, pemudaran stretchmark, dan pendetoksifikasian lever.
Jenis | Kapsul |
Komposisi utama | Glutathione |
Kisaran harga | Rp859.000 |
Isi | 500 butir |
Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak
8. Collastin Beauty
Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak
Membuat kulit lebih cerah dan terlindungi dari radikal bebas
Buat Anda yang saat ini sedang dilanda masalah kulit kering dan kusam, suplemen pemutih kulit terbaik besutan Mahakan Beta Farma satu ini solusinya. Kapsulnya diformulasi secara modern dengan mencantumkan kombinasi vitamin C dan A yang efektif menghaluskan sekaligus melembapkan kulit.
Tidak hanya mencukupi kelebapan, kolagen aktifnya turut mempromosikan kulit kencang. Genap oleh kandungan astaxanthin, masalah kulit kusam pun tertangani berkat properti antioksidannya. Belum selesai di situ, Collastin Beauty juga melindungi kulit dari radikal bebas akibat faktor eksternal.
Jenis | Kapsul |
Komposisi utama | Collagen (Collactive), astaxanthin, vitamin C, vitamin A, MCC 102, croscarmellose sodium, dll |
Kisaran harga | Rp170.000 |
Isi | 30 butir |
Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak
9. Frozen Collagen 2 in 1 Whitening X10
Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak
Sudah teruji status halalnya oleh instansi resmi di Thailand
Frozen Collagen 2 in 1 Whitening X10 merupakan suplemen pemutih kulit terbaik asal Thailand. Sebelum didistribusikan ke banyak negara, produk ini diperiksa status keamanan oleh FDA dan kehalalannya oleh The Central Islamic Committee of Thailand (CICOT). Kabar baiknya, kedua sertifikasi tersebut berhasil diraih sehingga Anda bisa lebih lega untuk mengonsumsinya.
Dikhususkan sebagai suplemen makanan, berbagai kandungan di dalamnya dipastikan baik untuk tubuh, terutama dalam mencerahkan kulit, menyamarkan bekas jerawat, dan menjadikan kulit lebih elastis. Hanya saja, suplemen ini tidak boleh dikonsumsi oleh ibu hamil dan anak-anak.
Jenis | Kapsul |
Komposisi utama | Fish hydrolyzed collagen, L-Glutathione, coenzyme Q10, pine bark extract, vitamin E, dll |
Kisaran harga | Rp105.000 |
Isi | 60 butir |
Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak
10. Colla Rich Collagen Tripeptide Zinc
Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak
Suplemen tinggi antioksidan yang membuat kulit glowing tanpa noda
Suplemen pemutih kulit terbaik ini mengandung berbagai macam ekstrak buah-buahan, seperti acerolla cherry, red orange complex, dan grape seed extract. Untuk grape seed extract-nya merupakan komposisi unggulan dengan peran antioksidan untuk memudarkan bekas luka, mengencangkan pori-pori, dan mengembalikan warna cerah kulit alami.
Dengan dukungan tripeptide fish collagen, suplemen ini berkhasiat meningkatkan kekenyalan kulit serta memperkuat rambut dan kuku. Bila saat ini Anda dihadapi masalah kerutan, tekstur kulit tidak rata, dan kumpulan jerawat, Colla Rich Collagen Tripeptide Zinc mencantumkan alpha lipoic acid dan zinc amino acid chelate untuk memperbaiki masalah-masalah tersebut.
Jenis | Kapsul |
Komposisi utama | Tripeptide zinc collagen, grape seed extract, red orange complex, acerolla cherry extract |
Kisaran harga | Rp89.000 |
Isi | 60 butir |
Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak
Informasi, Tip, dan Saran dari dr. Kurnia Sitompul
Efek samping yang mungkin timbul akibat konsumsi suplemen pemutih kulit
Efek samping suplemen pemutih kulit berbeda sesuai kandungan dan metode pemberian. Efek samping yang paling umum terjadi adalah reaksi alergi.
- Saat diberikan secara intravena (suntikan): ada kemungkinan munculnya reaksi di area penyuntikan.
- Saat diberikan secara topikal: suplemen pemutih dapat memberikan reaksi kemerahan dan pengelupasan kulit berlebih.
- Saat dikonsumsi secara oral (diminum): dapat memunculkan reaksi saluran cerna seperti kram perut, mual, muntah, kembung, diare, dan gangguan fungsi ginjal.
Bahan aktif penyerta yang terdapat dalam suplemen juga dapat menimbulkan reaksi.
Produk atau makanan lain yang bisa dikonsumsi beriringan dengan suplemen pemutih kulit
Konsumsi makanan dan minuman yang kaya antioksidan alami seperti vitamin C, vitamin E, vitamin A, dan sumber protein untuk mencukupi glutation dan kolagen kulit.
Produk pelindung kulit seperti sunblock dan sunscreen juga baiknya digunakan untuk mendukung kesehatan kulit dari luar.
Cara mengoptimalkan efek dari suplemen pemutih kulit
Suplemen pemutih kulit dapat bekerja secara optimal apabila kita tetap menjaga kesehatan tubuh lewat pola makan bernutrisi dan bervariasi, terhidrasi dengan konsumsi air yang cukup, olahraga rutin, tidur berkualitas, serta menghindari radikal bebas seperti merokok dan konsumsi alkohol.
Yuk, cek rekomendasi produk untuk membantu mencerahkan kulit dari PickyBest lainnya!
Kesimpulan
Berdasarkan sepuluh produk suplemen pemutih kulit yang tercantum dalam daftar rekomendasi di atas, manakah yang hendak Anda beli? Konsumsilah secara rutin untuk mewujudkan impian Anda mempunyai tone kulit lebih cerah.
Selain melakukan perawatan dari dalam, penggunaan produk skin care atau kosmetik yang minim bahan aditif dan kaya bahan-bahan pemutih kulit akan mengoptimalkan penggunaan suplemen.